Gerobak Bakso Becak |
Gerobak Bakso bisa dibuat dengan model Gerobak Becak. Dengan menggunakan model becak, kesempatan untuk mendapatkan pembeli peluangnya lebih besar dibandingkan dengan gerobak statis yang diam saja. Banyak yang mengatakan bahwa omzetnya dua kali lipat dibanding gerobak yang diam. Hal ini wajar karena jangkauan gerobak becak lebih luas dan lebih aktif menjemput pembeli.
Sedikit saran, gunakan 'timing' yang tepat untuk berhenti disuatu lokasi. Katakan misal, sekolah TK waktu belajarnya selesai pukul 9 pagi, sedangkan waktu istirahat anak SD pukul 12 siang, sedangkan para karyawan biasanya beristirahat pukul 1 siang. Maka jam 9, jam 12 dan jam 1 siang adalah waktu yang krusial supaya gerobak bakso becak berada ditempat yang tepat.
Tandailah lokasi-lokasi sekolah, tempat karyawan-karyawan beristirahat serta waktu-waktu potensialnya supaya dagangan bakso bisa terjual keras. Menghafal waktu dan tempat potensial adalah salah satu upaya sederhana yang bisa meningkatkan omzet berjualan bakso anda. Nantikan tips sederhana saya lainnya diartikel-artikel lainnya. Terimakasih sudah berkenan membaca. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar